Pesanan Honda BeAT di Jabar Sudah Puluhan Ribu dalam 2 Pekan

Pesanan Honda BeAT di Jabar Sudah Puluhan Ribu dalam 2 Pekan
BANDUNG, Motovaganza.com -- All New Honda BeAT mendapat sambutan meriah di Jawa Barat. Pesanan skutik Honda itu sudah mencapai puluhan ribu unit dalam bulan ini. Meski angkanya cukup besar, PT Daya Adicipta Motora (DAM), sebagai main dealer Honda di Jabar, menyebut konsumen tak perlu inden untuk membawanya pulang. Lerri Gunawan, General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic PT Daya Adicipta Motora (DAM), mengatakan pengiriman Honda Beat 2020 ke wilayah pemasarannya baru mulai awal bulan ini. Ia yakin bisa memenuhi pesanan konsumen. "Kami baru mendapatkannya di penghujung Januari dan baru mulai distribusi ke jaringan diler pada awal Februari. Tapi, di 2 minggu pertama saja animonya sangat baik. Hingga 17 Februari, total All New Beat hampir 20 ribu unit," kata Lerri saat berbincang di Bandung, Jawa Barat, Rabu (18/2) kemarin. Ia mengatakan sambutan konsumen tak lepas dari apa yang menjadi suguhan model terbaru tersebut. BeAT generasi kelima datang dengan suguhan anyar. Mulai dari desain, fitur hingga sajian mesin dan sasis generasi terbaru. "Saat kami launching di Bekasi, terlihat New BeAT diterima dengan sangat baik. Rasanya refreshment produk ini begitu dinantikan oleh konsumen," katanya "Dan hal yang kami upayakan sekarang ini adalah percepatan distribusi agar konsumen tidak menunggu terlalu lama. Karena memang strategi kami buat Beat ini adalah supaya tak ada inden," sahut Lerri lagi. Baca juga: Honda BeAT Generasi Baru Meluncur, Dijual Mulai Rp 16,4 Juta Baca juga: Ini Daftar Ubahan All New Honda BeAT Baru

Varian Terlaris

Pemesan konsumen, kata Lerri, yang terbanyak adalah varian All New BeAT CBS. Tipe ini dipatok paling murah yaitu Rp 16,9 juta (OTR Bandung). Selisihnya cukup jauh bila dibandingkan dengan BeAT CBS-ISS atau BeAT Deluxe yang sudah tembus Rp 17,5 juta. Tapi, bukan berarti versi Deluxe tak ada peminat. "Di awal kami masih mengamati dengan varian-varian BeAT yang ada sekarang. sampai 17 hari pertama masih didominasi oleh tipe CBS. Tetapi terlihat ada konsumen-konsumen yang menginginkan tampilan berbeda. Selama inkan Beat selalu colourfull dan stripe saja. Nah, Beat Deluxe ini lebih elegan dan eksklusif. Ini menjadi opsi tambahan bagi konsumen kita untuk bisa mendapatkan varian new Beat dengan tampilan lebih elegan," tutup Lerri. Seperti diketahui, keduanya punya perbedaan pada pilihan warna. Beat CBS-ISS menawarkan tiga kelir: Garage Black, Electro Blue Black dan Fusion Magenta Black. Sedangkan Beat Deluxe: Black dan Silver. Bahkan untuk tipe paling atas ini sudah dilengkapi emblem 3D, terletak di sisi bodi. Baca juga:  Dua Minggu Disebar, Pesanan Honda Beat di Jabar Sudah Puluhan Ribu! ARY DWINOVIANSYAH | RAJU FEBRIAN

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Honda Vario 125 2024 Dapat Warna Baru, Simak Simulasi Kreditnya
    Honda Vario 125 2024 Dapat Warna Baru, Simak Simulasi Kreditnya
    Anjar Leksana . 15 Apr, 2024
  • MotoGP Amerika 2024: Vinales Juara, Marc Marquez Crash
    MotoGP Amerika 2024: Vinales Juara, Marc Marquez Crash
    Zenuar Yoga . 15 Apr, 2024
  • Modifikasi Warna Vespa Jadi Tren 2024
    Modifikasi Warna Vespa Jadi Tren 2024
    Zenuar Yoga . 12 Apr, 2024
  • Federal Oil dan Mobil Lubricants Gelar Program Mudik Buat Mekanik
    Federal Oil dan Mobil Lubricants Gelar Program Mudik Buat Mekanik
    Muhammad Hafid . 09 Apr, 2024
  • AHM Kembali Gelar Mudik Balik Bareng Honda dan Buka Posko Mudik
    AHM Kembali Gelar Mudik Balik Bareng Honda dan Buka Posko Mudik
    Zenuar Yoga . 08 Apr, 2024
  • Suka Jadi Perhatian? Ini Motor Ikonik Honda yang Layak Dipilih
    Suka Jadi Perhatian? Ini Motor Ikonik Honda yang Layak Dipilih
    Zenuar Yoga . 15 Apr, 2024
  • Punya Bagasi Luas, Deretan Skutik Ini Bisa Jadi Pilihan Buat Mudik
    Punya Bagasi Luas, Deretan Skutik Ini Bisa Jadi Pilihan Buat Mudik
    Zenuar Yoga . 26 Mar, 2024
  • Pilihan Supermoto yang Bisa Buat Harian Maupun Mudik
    Pilihan Supermoto yang Bisa Buat Harian Maupun Mudik
    Zenuar Yoga . 20 Mar, 2024
  • Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Zenuar Yoga . 19 Mar, 2024
  • Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Zenuar Yoga . 08 Apr, 2024
  • Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2024
  • Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 21 Mar, 2024
  • Biar Aman dan Nyaman di Jalan, Ini Tips Berkendara saat Berpuasa
    Biar Aman dan Nyaman di Jalan, Ini Tips Berkendara saat Berpuasa
    Zenuar Yoga . 20 Mar, 2024
  • Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Zenuar Yoga . 07 Sep, 2023
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Zenuar Yoga . 27 Okt, 2023