Jangan Harap Motor Enak! Marc Marquez Tidak Akan Kompromi

Jangan Harap Motor Enak! Marc Marquez Tidak Akan Kompromi
VALENCIA, 21 November 2019 - Jika para pembalap MotoGP Honda lainnya berharap Marc Marquez akan mendorong Honda menciptakan motor baru yang lebih mudah dikendalikan untuk musim 2020, maka mereka jangan berharap banyak! "Motor yang mudah dikendalikan tentu akan membantu semua pembalap Honda, tetapi target saya adalah memiliki motor tercepat," kata Marquez pada akhir tes Valencia minggu ini, saat ia menghabiskan dua hari menggeber prototipe RC213V tahun depan. "Tidak masalah apakah motor itu sulit dikendalikan atau tidak, yang saya inginkan adalah mencoba untuk menang. Tidak masalah jika saya harus memforsir kemampuan saya saat berkendara. Tapi tentu saja kami mencoba untuk membenahi area sasis agar lebih mudah dan kompetitif di setiap lap." Marquez memang pantas untuk tidak peduli dengan kebutuhan pembalap Honda lainnya. Honda pun sangat patut untuk menuruti semua keinginan pembalap dengan 8 gelar juara dunia itu. Tahun ini Marquez meraih mahkota MotoGP keenamnya dengan dua belas kemenangan, dan 18 podium. Ia hampir sendirian memenangkan gelar pembalap, tim dan konstruktor untuk HRC! Pada hari terakhir pengujian, saat ia mengevaluasi perubahan pada sasis, mesin dan aerodinamika, Marc mengakui sangat senang dengan tes yang mereka lakukan dengan motor 2020. Meski hanya membukukan waktu tercepat ketujuh, namun Marquez mengakui inilah langkah pertama dirinya mencoba memahami mesin, serta beberapa evolusi pada sasis. Tentu saja setiap pengujian menghasilkan hal negatif dan positif, tetapi secara keseluruhan, Honda dan Marquez merasa puas. "Karakter [dari motor 2020> kurang lebih serupa," tambah Marquez. Di sesi pengujian ini Marquez berkonsentrasi pada motor prototipe, karena dia percaya motor ini punya potensi meskipun semuanya terbilang baru dan harus memodifikasi beberapa hal. "Saya membukukan waktu lap terbaik dengan motor prototipe. Kami juga mencoba beberapa paket aerodinamika baru pada motor prototipe, dengan mesin baru, sasis yang berbeda, dan hasilnya tidak buruk. Tetap saya pikir kita perlu memodifikasinya sedikit, karena ada beberapa hal yang belum sempurna." pungkasnya. REZA ERLANGGA

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • RCX Motogarage Buka Cabang di Bandung
    RCX Motogarage Buka Cabang di Bandung
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Zenuar Yoga . 16 Mar, 2024
  • Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Zenuar Yoga . 15 Mar, 2024
  • Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Anjar Leksana . 14 Mar, 2024
  • Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Zenuar Yoga . 12 Feb, 2024
  • Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Zenuar Yoga . 02 Feb, 2024
  • Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Zenuar Yoga . 22 Jan, 2024
  • Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Zenuar Yoga . 07 Sep, 2023
  • Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Zenuar Yoga . 28 Agu, 2023
  • Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Anjar Leksana . 21 Agu, 2023
  • Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Zenuar Yoga . 08 Agu, 2023
  • Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Zenuar Yoga . 07 Agu, 2023
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Zenuar Yoga . 27 Okt, 2023