IIMS Motobike Show 2020 Digelar Oktober, Ini Program-Program Unggulannya

IIMS Motobike Show 2020 Digelar Oktober, Ini Program-Program Unggulannya
JAKARTA, Motovaganza.com – Setelah memastikan jadawal, PT Dyandra Promosindo (Dyandra) mulai menggeber kampanye pameran otomotif IIMS Motobike Show, bagian dari Dyandra New Adventure (DNA), yang akan diselenggarakan pada 2 – 4 Oktober 2020 di JIExpo, Kemayoran. Berbarengan dengan tiga event lainnya, IIMS Motobike Show 2020 akan menampilkan berbagai program inovatif dan kreatif bagi penggemar roda dua. “Dalam situasi New Normal, kami tidak ingin berhenti melakukan inovasi. Kami akan tetap mengeksplorasi beragam kebutuhan industri dan berusaha memberikan show terbaik bagi para pengunjung. Khusus untuk IIMS Motobike Show 2020, beragam kegiatan menarik, unik dan kreatif sudah disiapkan PT Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara,” tutur Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo. Kohen, sapaan akrab Hendra Noor Saleh mengatakan berbagai program sudah disiapkan. Tak hanya bagi pelaku industry tapi juga pengunjung. Maklum sudah lebih dari 3 bulan kegiatan yang berbau sepeda motor absen terlaksana karena pandemi COVID-19 dan PSBB.

Indonesian Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC)

Ini merupakan program yang sudah dijadwalkan untuk IIMS Motobike Show. Indonesian Custom E–Moto Expo & Championship merupakan kompetisi custom motor listrik pertama di Indonesia yang melibatkan builder ternama di Tanah Air. Kompetisi ini dirancang sangat kompetitif untuk menunjukkan kreatifitas builder sekaligus mendukung program pemerintah tentang berkendara ramah lingkungan. PT Dyandra Promosindo menyediakan sebelas motor listrik bagi para builder. Dalam kompetisi ini, beberapa peserta berasal dari para antusias kendaraan roda dua berpenggerak listrik juga memeriahkan kompetisi ini. Dalam kompetisi perdana ini, ICEC membuka dua kelas, yaitu Freestyle dan Enthusiast. Para motor kustom listrik yang memenangkan kompetisi dapat mengikuti pameran dan display khusus selama 3 hari acara berlangsung. “ICEC menjadi salah satu sisi inovatif pada IIMS Motobike Show 2020 sekaligus menjadi pionir dalam kompetisi motor custom listrik di Indonesia. Semakin populernya kendaraan ramah lingkungan membuat pasar motor listrik turun meningkat. Tentu para builder ingin menuangkan sisi kreativitas mereka dengan meng-custom motor listrik menjadi lebih personal tetapi tetap ramah lingkungan,” jelas Kohen. Diantaranya akan ada Indonesian Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC), Parade & Catwalk Show, Trade In, 2 Stroke Show, Motorbikes in Movies, Bikers Motobike Meet, Romantic Couple Ride, Test Ride dan Motobike Stage.

Program Lainnya

Selain ICEC, terdapat Motobike Parade & Catwalk Show selama IIMS Motobike Show 2020 berlangsung. Parade dan catwalk kali ini akan di selenggarakan selama 3 hari dengan memutari area indoor hingga outdoor. Para peserta Parade & Catwalk Show adalah motor yang sudah di custom dari setiap brand APM. Berbeda dari tahun lalu, kali ini para pemenang ICEC juga akan mengikuti ajang parade & catwalk. IIMS Motobike Show 2020 juga akan diisi motor-motor legenda bermesin 2-Tak (stroke) yang di idolakan pada zamannya. Motor-motor ini akan menampilkan show sound yang mencirikan suara motor 2-Tak di area Motobike Show. Selain itu terdapat pula Trade In Festival khusus pasar otomotif roda dua di IIMS Motobike Show. Area khusus ini berisikan berbagai brand dengan program tukar tambah maupun repeat order. Diskon besar juga akan ada di Motobike Trade In.

Kumpul Bikers

Bikers Motobike Meet menjadi salah satu wadah berkumpulnya para klub dan komunitas pencinta roda (2tak, 4tak, sport, klasik & skuter) tanpa ada batasan untuk mempererat tali silaturahmi. Terdapat pula Romantic Couple Ride yaitu program yang dibuat untuk para pencinta roda dua yang suka berkendara dengan pasangannya. Kali ini IIMS Motobike memberikan kesempatan untuk para pasangan bermalam mingguan di IIMS Motobike Show dengan menonton film. Tak ketinggalan bagi para pengunjung yang ingin melakukan pengujian sebelum membeli motor baru, IIMS Motobike Show 2020 tetap menyediakan area khusus test ride untuk setiap pengunjung. Sementara untuk memberikan hiburan sepanjang IIMS Motobike Show 2020, terdapat Motobike Stage yang di sediakan untuk berbagai acara menarik, seperti quiz, parade/catwalk dan masih banyak lagi acara/hiburan yang tersedia setiap harinya di Motobike Stage. Menanggapi situasi New Normal, Dyandra Promosindo akan menyelenggarakan IIMS Motobike Show dengan mengikuti protokol kesehatan dan keamanan dasar yang telah ditetapkan, dan menerapkan standar peraturan baru yaitu menyiapkan crowd controller dan gangway minimal 3 meter, dan para kontraktor akan diwajibkan memakai Standard Safety Uniform saat bekerja. RAJU FEBRIAN

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Zenuar Yoga . 16 Mar, 2024
  • Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Zenuar Yoga . 15 Mar, 2024
  • Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Anjar Leksana . 14 Mar, 2024
  • KTM 1390 Super Duke R Evo Masuk Kategori Hyper Naked Bike
    KTM 1390 Super Duke R Evo Masuk Kategori Hyper Naked Bike
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Zenuar Yoga . 12 Feb, 2024
  • Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Zenuar Yoga . 02 Feb, 2024
  • Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Zenuar Yoga . 22 Jan, 2024
  • Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Zenuar Yoga . 07 Sep, 2023
  • Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Zenuar Yoga . 28 Agu, 2023
  • Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Anjar Leksana . 21 Agu, 2023
  • Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Zenuar Yoga . 08 Agu, 2023
  • Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Zenuar Yoga . 07 Agu, 2023
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Zenuar Yoga . 27 Okt, 2023