Empat Fitur Mutakhir di Tiga Motor Terbaru Indian

Empat Fitur Mutakhir di Tiga Motor Terbaru Indian
NEW DELHI, 31 Agustus 2018 -- Indian Motorcycle, adalah perusahaan sepeda motor pertama di Amerika yang didirikan pada tahun 1901. Masih bertahan hingga hari ini, Indian mengumumkan lahirnya tiga model terbaru yang terdiri dari Chief, Springfield, dan Roadmaster 2019. Ketiga motor itu hadir dengan teknologi baru yang dirancang untuk meningkatkan kesenangan berkendara. Kabar ini semakin menarik karena Indian mengembangkan tiga produk terbarunya berbasis umpan balik dari pelanggan dan pengendaranya. Hasilnya, seluruh fitur berteknologi baru berfokus pada peningkatan kinerja, kenyamanan pengendara. Apa saja fitur-fitur terbaru itu? Berikut ulasannya. Mode Berkendara Terbaru Penunggang kini dapat memilih di antara tiga Mode Berkendara dengan cepat - Tour, Standar, atau Sport - untuk pengalaman berkendara yang disesuaikan dengan gaya berkendara mereka. Mode "Tour" memiliki respons throttle yang halus dan santai. Mode “Standar” memiliki respon throttle yang tajam dan penyaluran daya yang responsif dan dapat diprediksi, penanganan kecepatan rendah. Mode "Sport" menampilkan respons throttle instan dan penyaluran daya yang agresif untuk akselerasi. Deaktivasi Silinder Guna meningkatkan kenyamanan pengendara, semua mesin Thunder Stroke® 111 kini dilengkapi dengan Rear Cylinder Deactivation. Ketika mesin mencapai suhu operasi atau melebihi 59⁰ F, silinder belakang akan secara otomatis nonaktif saat stop untuk mengurangi panas mesin dan meningkatkan kenyamanan bagi pengendara. Silinder belakang langsung aktif kembali ketika gas diputar. Penyempurnaan Aliran Udara Fairing bagian bawah Roadmaster 2019 telah didesain ulang dan dioptimalkan untuk memberikan aliran udara lebih signifikan kepada pengendara. Ini sangat meningkatkan kenyamanan saat berkendara dalam jarak jauh. Sistem Audio Beberapa perangkat tambahan telah dibuat untuk sistem audio standar motor ini. Pertama, tweeter telah dipisahkan dari speaker mid-range untuk mengoptimalkan output suara dan meningkatkan kualitas kejernihan suara. Kedua, telah disediakan equalizer untuk menghasilkan musik yang lebih dinamis. Ketika kecepatan meningkat, equalizer secara otomatis menyesuaikan setiap frekuensi ke tingkat optimal untuk mengkompensasi kebisingan jalan, angin dan mesin. REZA ERLANGGA

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Bangkitkan Nilai Sejarah Balap, Yamaha Rilis XSR900 GP
    Bangkitkan Nilai Sejarah Balap, Yamaha Rilis XSR900 GP
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Ducati Indonesia Gelar Program Check-Up Gratis dan Diskon 70 persen Suku Cadang
    Ducati Indonesia Gelar Program Check-Up Gratis dan Diskon 70 persen Suku Cadang
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Michelin Indonesia Gelar Safety Riding Class untuk Pengendara Perempuan
    Michelin Indonesia Gelar Safety Riding Class untuk Pengendara Perempuan
    Anindiyo Pradhono . Hari ini
  • Honda Giorno+ 2024 Special Edition Bercorak Donald Duck
    Honda Giorno+ 2024 Special Edition Bercorak Donald Duck
    Anjar Leksana . 22 Apr, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica, Jadi Teman Liburan Asyik Berkat Ragam Keunggulannya
    Aprilia SR-GT 200 Replica, Jadi Teman Liburan Asyik Berkat Ragam Keunggulannya
    Bangkit Jaya Putra . 21 Apr, 2024
  • Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Zenuar Yoga . 22 Apr, 2024
  • Setelah Lebaran 2024 Mau Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan? Ini Pilihannya
    Setelah Lebaran 2024 Mau Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan? Ini Pilihannya
    Zenuar Yoga . 19 Apr, 2024
  • Pilihan Skutik Maxi dan Classy Yamaha Pascalebaran 2024
    Pilihan Skutik Maxi dan Classy Yamaha Pascalebaran 2024
    Zenuar Yoga . 18 Apr, 2024
  • Suka Jadi Perhatian? Ini Motor Ikonik Honda yang Layak Dipilih
    Suka Jadi Perhatian? Ini Motor Ikonik Honda yang Layak Dipilih
    Zenuar Yoga . 15 Apr, 2024
  • Punya Bagasi Luas, Deretan Skutik Ini Bisa Jadi Pilihan Buat Mudik
    Punya Bagasi Luas, Deretan Skutik Ini Bisa Jadi Pilihan Buat Mudik
    Zenuar Yoga . 26 Mar, 2024
  • Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Zenuar Yoga . 16 Apr, 2024
  • Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Zenuar Yoga . 08 Apr, 2024
  • Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2024
  • Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 21 Mar, 2024
  • Biar Aman dan Nyaman di Jalan, Ini Tips Berkendara saat Berpuasa
    Biar Aman dan Nyaman di Jalan, Ini Tips Berkendara saat Berpuasa
    Zenuar Yoga . 20 Mar, 2024
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Zenuar Yoga . 27 Okt, 2023