BMW R nineT Scrambler a la JvB Moto

BMW R nineT Scrambler a la JvB Moto
MUENCHEN, 26 Mei 2017 – BMW R nineT barangkali salah satu motor yang “nggak perlu diapa-apain”. Namun JvB Moto, rumah modifikasi asal Cologne, Jerman, belum puas. Mereka menggarap BMW R nineT Scrambler yang terlihat simple tapi sangat asik. Ini adalah kali pertama BMW Motorrad dan JvB-Moto bekerja sama. Dan juga pertama kalinya secara resmi R nineT Scrambler custom yang digarap rumah modifikasi pimpinan Jens vom Brauck. "Jens memperbaiki Scrambler sepenuhnya sesuai dengan konsepsinya sendiri. Jadi hasilnya adalah tampilan yang sama sekali baru," kata Ola Stenegärd, Kepala Desain di BMW Motorrad. Jens vom Brauck dinilai memiliki mata yang tajam dalam bisnis ini. Ia memiliki bakat untuk desain yang stylish namun fungsional. Seperti dilansir Bikeexif.com, Jens mengacu pada image Nine-T sebagai "motor berbody kecil dengan mesin besar." Ia memutuskan untuk menggunakan konsep tersebut, memapas bodi sebanyak mungkin, untuk menekankan motor horisontal. Estetika keseluruhannya malah jauh lebih modern daripada Scrambler aslinya. "Ini adalah perpaduan antara desain fungsional dan gaya old school, bukan retro," katanya. "Seperti campuran cepat Unimog -  Land Rover - bobber!" JvB Moto bermain di area tangki bahan bakar yang dibuat ulang berbahan aluminium dengan kapasitas yang jauh lebih kecil dari kapasitas standar BMW R-nineT. Perubahan juga dilakukan di box filter udara, dual intake berbahan serat karbon, bahkan tempat rem ABS. Ban khas Scrambler merk Continental TKC-80 jadi pilihan dipadu dengan wheel cover  berbahan serat karbon demi penampilan namun tetap ringan. Bagian buritan ada subframe baru  dengan jok single dan spakbor aluminium yang rapi. Ada juga lampu belakang LED, braket plat nomor, dan lampu sein bergaya Motogadget yang menyatu pada spakbor. Ola Stenegärd mengatakan ia ingin melihat lebih banyak keajaiban JvB Moto. "Saya harap ini bukan kolaborasi terakhir kami," katanya. SYAIFUL ACHMAD

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Yamaha Indonesia Segarkan Opsi Warna Buat Gear 125
    Zenuar Yoga . 16 Mar, 2024
  • Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Yadea Bikin Program Khusus Ramadhan, Ada Potongan Hingga Rp2,4 juta
    Zenuar Yoga . 15 Mar, 2024
  • Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Kolaborasi KTM x Brabus Masih Berlanjut, Siap Lahirkan 1400 R Tahun Depan
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Promo Ramadan, Diler Motor Honda Ini Kasih Diskon hingga Rp5 Jutaan
    Anjar Leksana . 14 Mar, 2024
  • KTM 1390 Super Duke R Evo Masuk Kategori Hyper Naked Bike
    KTM 1390 Super Duke R Evo Masuk Kategori Hyper Naked Bike
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Mau Lebaran Pakai Motor Baru? Ini Pilihannya dengan Banderol Murah
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Cari Skutik 125 cc Seharga Rp20 jutaan, Ini Pilihannya
    Zenuar Yoga . 14 Mar, 2024
  • Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Rivalitas Tiga Skutik Baru Pabrikan Jepang, Mana Paling Layak Buat Harian?
    Zenuar Yoga . 12 Feb, 2024
  • Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Yamaha Lexi Naik Kelas! Simak Alasan untuk Membelinya
    Zenuar Yoga . 02 Feb, 2024
  • Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Pilihan Skutik Maxi Yamaha 155, Mana Paling Layak Dipakai Harian?
    Zenuar Yoga . 22 Jan, 2024
  • Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Ini Hal Wajib yang Dilakukan Ketika Touring Berkelompok
    Zenuar Yoga . 07 Sep, 2023
  • Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Tips Biar Sepeda Motor Jadi Kinclong Tampak Seperti Baru
    Zenuar Yoga . 28 Agu, 2023
  • Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Cara Berselancar di Atas Padang Pasir dan Gunung Bromo Bersama Yamaha WR 155 R
    Anjar Leksana . 21 Agu, 2023
  • Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Main Motor Trail Offroad, Perhatikan Riding Gear yang Sesuai
    Zenuar Yoga . 08 Agu, 2023
  • Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Mau Coba Terabasan? Pahami Teknik Aman dan Nyaman Naik Motor Trail
    Zenuar Yoga . 07 Agu, 2023
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Test Ride Harley-Davidson Pan America 1250 Special: Sang Penantang Baru di Segmen Tualang
    Zenuar Yoga . 27 Okt, 2023